Cara Mudah Menyembuhkan Varises

Cara mudah menyembuhkan varisesCara Mudah Menyembuhkan Varises - Banyak orang berpotensi mengalami varises terutama kaum hawa, meskipun tidak terlalu mengkhawatirkan varises cukup mengganggu penampilan dan kadang kesehatan itu sendiri jika memang sudah terlalu banyak dan serius.

Varises adalah terjadinya pembengkaan dan terpelintirnya pembuluh darah vena sehingga berpotensi terhambatnya vena lebih dalam lagi yang merugikan kesehatan. Kondisi ini biasanya muncul kebiruan atau warna ungu pada pembuluh darah permukaan kulit.

Varises sering di dapatkan di tungkai atau betis kaki dan sebagian lain pada anggota gerak tubuh bagian bawah. Hal ini bisa terjadi karena aktifitas yang sering kita lakukan seperti berjalan, berlari, duduk, jongkok dan sebagainya sehingga menambah tekanan darah pada pembuluh darah vena.

Artikel lain:
Cara Menghilangkan Varises Pada Kaki

Penyebab dan Faktor Resiko Terjadinya Varises

Sebenarnya penyebab munculnya kelainan pembuluh darah vena ini kurang dapat di ketahui lebih spesifik, kadang muncul tanpa di ketahui penyebabnya, namun ada beberapa faktor yang berpotensi munculnya varises ini di antaranya adalah.

* Faktor keturunan, jika Anda memiliki riwayat anggota keluarga yang mengalami varises maka Anda pun juga berpotensi bervarises.

* Pekerjaan yang di dominasi berdiri, di sebutkan dalam sebuah penelitian bahwa seseorang yang melakukan aktifitas dengan di dominasi berdiri akan berpeluang munculnya varises.

* Kehamilan, kehamilan menyebabkan tubuh memproduksi darah yang berlebih karena untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan janin. Sangat di sarankan jika bunda sedang dalam kehamilan atau pasca kehamilan harus selalu berselunjur kaki agar tidak berpotensi munculnya varises.

* Usia seseorang, faktor usia juga menjadi penyebab munculnya varises, semakin bertambah usia seseorang maka elastisitas pembulh vena semakin berkurang dan ini dapat menyebabkan munculnya varises terutama pada betis kaki. Faktor obesitas juga menjadi faktor pendukung munculnya varises, oleh karena itu sangat penting untuk selalu menjaga berat badan.

Gejala Varises Yang Muncul

Gejala yang muncul jika akan terjadi varises di tunjukkan mulai dari yang ringan sampai berat, umumnya akan muncul warna biru atau ungu pada pembuluh darah vena di permukaan kulit seputar kaki kanan dan kiri, beberapa gejala ringan lain yang dapat kita ketahui antara lain.

* Rasa nyeri, pegal pada sekitar area varises terutama pada saat akan duduk dan berdiri.

* Munculnya pembengkaan ringan pada seputar varises dan pergelangan kaki.

* Munculnya rasa kencang dan gatal pada seputar area varises.

* Muncul perasaan berat tidak seperti biasanya saat mengangkat kaki.

* Kadang di sertai munculnya kram otot pertanda sirkulasi darah yang tidak teratur.

* Varises bikin penampilan kaki semakin jelek dan tidak menawan.

* Ketidakseimbangan hormon akan semakin berpotensi untuk menjadi lebih besar dan memperburuk penampilan.

Dengan mengetahui gejala yang timbul, kita akan semakin mengetahui perkembangan varises yang di derita dengan demikian kita lebih mudah mengkontrol kondisinya dan segera mendapatkan perawatan yang lebih optimal agar tidak semakin parah.

Berikut Cara Mudah Untuk Menyembuhkan Varises

Ada banyak cara yang dapat di lakukan untuk mengobati dan memberikan perawatan pada varises agar tidak semakin parah dan bisa sembuh seperti sediakala baik secara medis maupun secara herbal yang jauh lebih aman dan nyaman untuk di lakukan.

1. Mengangkat dan Meninggikan Kaki

Salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk menyingkirkan varises adalah dengan meninggikan kaki, hal ini akan membutuhkan waktu yang cukup lama tetapi akan mendapatkan hasil yang baik, sepulang kerja atau saat istirahat malam Anda dapat mengganjal kaki yang bervarises dengan bantal atau guling. Dengan membiasakan seperti ini maka aliran darah akan sesuai dengan gravitasi dan perlahan varises akan tidak tampak.

2. Kompres Dengan Es Batu

Cara yang ke dua adalah dengan mengkompres menggunakan es batu, hal ini bertujuan untuk mempersempit pembuluh darah vena yang membengkak dan memaksa darah kembali ke jantung. Caranya, sambil meninggikan kaki lalu kompres sesekali dengan menggunakan es batu, lakukan hal ini berulang ulang.

Jika Anda tidak tahan dengan dinginnya es Anda bisa menempelkannya beberapa saat lamanya lalu setelah itu angkat dan tempelkan lagi, lakukan hal ini berulang ulang agar rasa dingin perlahan tidak terasa terlalu menyengat.

3. Kompresi Stocking    

Cara selanjutnya yang dapat di lakukan untuk menyembuhkan varises adalah dengan menggunakan kompresi stocking. Stocking ini dapat Anda dapatkan di toko obat atau apotik terdekat di daerah Anda, menggunakan stocking ini sangat membantu mengencangkan jaringan kulit Anda secara eksternal dan memaksa darah agar kembali mengalir ke jantung.

4. Olahraga

Cara selanjutnya adalah dengan melakukan olahraga, hal ini akan meningkatkan sirkulasi darah yang menuju jantung dan mengurangi penebalan vena akhibat terakumulasinya darah di pembuluh vena pada titik varises tertentu. Latihan kardiovaskular reguler ini akan sangat membantu Anda tidak hanya untuk menyembuhkan varises tetapi juga bermanfaat untuk kesehatan tubuh secara menyeluruh.

5. Obat Anti-inflamasi

Selain cara di atas beberapa obat anti-inflamasi seperti ibuprofen dapat mengurangi pembengkaan dan peradangan pada kaki, namun sebaiknya harus di konsultasikan ke dokter atau ahli kesehatan terlebih dahulu untuk mendapatkan informasi yang lebih akurat.

Varises memang mengganggu penampilan, sehingga terkadang membuat kita tidak percaya diri saat bertemu dengan kolega, sahabat, keluarga dan orang lain, oleh karena itu harus ada tindakan untuk menghilangkannya dengan tetap memperhatikan keamanan dari efek samping yang di lakukan.

Semoga bermanfaat dan terima kasih

Related Posts:

  • Tips Awet Muda dan Sehat Sampai TuaTips Awet Muda dan Sehat Sampai Tua - Banyak sekali yang di lakukan orang agar bisa memiliki wajah dan tubuh awet muda, sehat sampai tua mulai dari cara alami sampai dengan cara medis, tradisional sampai modern. Apalagi jika… Read More
  • Adas Untuk Kesehatan Adas Untuk Kesehatan - Alam telah menyediakan banyak manfaat bagi manusia termasuk obat-obatan herbal. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tanaman Adas yang merupakan tanaman obat dan biasa di gunakan oleh masyarakat … Read More
  • Manfaat Cengkeh Untuk KesehatanManfaat Cengkeh Untuk Kesehatan - Cengkeh bukan hanya untuk menambah cita rasa suatu masakan saja namun lebih dari itu, cengkeh juga bermanfaat untuk menunjang kesehatan seseorang. Oleh karena itu harga cengkeh relatif mahal… Read More
  • Makanan Sehat Untuk Diet Bagi Penderita MaagMakanan Sehat Untuk Diet Bagi Penderita Maag - Asam lambung yang mudah meningkat menyebabkan seseorang susah menjalankan diet, apalagi jika kebetulan tubuh mudah melar dengan tumpukan lemak di badan. Sebenarnya prinsip untuk… Read More
  • 6 Jenis Minyak Aman di Konsumsi Penderita Diabetes6 Jenis Minyak Aman di Konsumsi Penderita Diabetes - Bagi penderita diabetes, setiap hal makanan menjadi kewajiban untuk selalu di perhatikan dengan seksama, karena jika tidak terkontrol dengan baik bisa jadi lonjakan gula da… Read More

THE LANGUAGE YOU USE

Copyright © 2025 infokesehattan.blogspot.com | Powered by Blogger

Protection by DMCA.com Protection Status Protected by Copyscape