Pola Makan Sehat Untuk Diet Alami

Pola makan sehat untuk diet alamiPola Makan Sehat Untuk Diet Alami - Saya rasa banyak wanita yang menginginkan tubuh yang ideal, tanpa gemuk dan terlalu banyak lemak. Terutama remaja putri yang selalu memperhatikan bentuk tubuhnya. Tidak menutup kemungkinan bagi para lelaki juga menginginkan tubuh yang menarik dan berotot.

Banyak cara yang di lakukan oleh para wanita dan sebagian lelaki untuk mendapatkan tubuh yang menarik dan ideal, mulai dari mengurangi porsi makan sampai dengan diet ekstrim yang membahayakan. Tidak jarang juga mereka berkonsultasi kepada dokter kepercayaan untuk mendapatkan pertimbangan dan saran terbaik tentang diet apa yang harus di lakukan.

Bahkan sebagian dari mereka rela mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk mendapatkan tubuh yang ramping dan sehat, sebenarnya ada cara yang lebih murah dan ekonomis untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan ideal yaitu memanfaatkan beberapa jenis makanan sehat yang ada di sekitar kita baca makanan sehat untuk diet yang murah

Pada kesempatan yang lalu kita pernah membahas tentang makanan sehat untuk diet menurut golongan darah (A, B, AB dan O) dan Diet Coklat, Diet Dash, Diet OCD dan kali ini kita akan membahas pola makan sehat untuk diet alami, dengan harapan semoga bermanfaat bagi pemirsa semua.


Dari semua program diet, yang paling penting adalah mengenal kondisi tubuh kita terlebih dahulu dengan menjalankan salah satu program diet yang dapat di terimanya. Artinya dengan menjalankan diet aman bagi tubuh kita sehingga memberikan dampak positif dan lebih sehat dari sebelumnya.

Saya rasa diet yang tepat adalah dengan cara yang alami karena lebih aman, sehat dan memberikan hasil yang sangat memuaskan dari pada cara medis atau cara ekstrim lain. Namun harus memiliki kesabaran yang cukup tinggi serta ketekunan dan keuletan dalam mengkontrol setiap jenis makanan.

Berikut Ini Pola Makan Sehat Untuk Diet Alami

* Langkah pertama dalam pola makan sehat untuk diet alami ini adalah memperhatikan pola makan setiap hari kita. Banyak orang yang kurang memperhatikan pola makan setiap hari - harinya, akibatnya bukan hanya bentuk tubuh yang melar namun juga kemungkinan penyakit yang justru merugikan tubuh kita.

Jika pada saat tidak menjalankan diet makan pagi jam 7 atau jam 8 sekarang di rubah menjadi jam 10 atau jam 11 dan perlu di ingat pada saat makan jangan mengambil porsi yang terlalu banyak. Untuk makan selanjutnya Anda bisa lakukan pada jam 4 atau jam 5 dan jika pada malam hari terasa lapar sebaiknya konsumsi buah atau salad dan bukan nasi, plus air putih yang lebih banyak dari biasanya.

* Langkah selanjutnya adalah memilih buah berry untuk memasukkan ke dalam daftar makanan kita. Karena buah berry di percaya banyak mengandung serat dan mengkontrol gula darah dalam tubuh kita. Selain itu juga memperlambat penyerapan karbohidrat di dalam tubuh sehingga Anda akan terasa kenyang lebih lama. Buah berry juga di percaya mengurangi lemak tubuh, dan banyak mengandung nutrisi lain seperti vitamin B, mineral serta sebagai antioksidan yang baik.

Banyak buah berry yang kita kenal antara lain, Blueberry, Strawberry, Rasberry, serta Goji berry. Semua jenis berry tersebut banyak mengandung serat tinggi yang sangat cocok untuk program diet.

* Langkah selanjutnya adalah memasukkan makanan kacang kacangan dalam program diet. Banyak jenis kacang yang di konsumsi untuk program diet di antaranya kacang Almond, kenari, macadamia, dan kacang pecan.

Ada mitos yang mengatakan bahwa kebanyakan makan kacang akan bikin gemuk, ungkapan tersebut tidak selalu benar walau ada yang berpendapat bahwa mengkonsumsi kacang dapat membantu program diet Anda. Karena kacang - kacangan tersebut mengandung banyak nutrisi seperti serat, protein, vitamin, mineral, zat besi serta antioksidan yang baik. Beberapa zat ini di percaya dapat membantu mengkontrol gula darah dan mengurangi berat badan.

* Langkah selanjutnya adalah melengkapi pola diet alami kita dengan olah raga. Tidak perlu terlalu lama atau terlalu keras dalam berolah raga, olah raga ringan dan di lakukan secara berkelanjutan dan teratur setiap hari sudah cukup dan terbaik untuk melengkapi program diet kita.

Olah raga yang bisa kita lakukan tersebut antara lain, senam, jogging, bersepeda, berenang dll yang bersifat tidak terlalu menguras tenaga kita. Hal ini sudah cukup untuk membakar kalori tubuh kita yang menumpuk.

Itulah pola makan sehat untuk diet alami kita yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan postur tubuh yang lebih ideal, sehat dan dan menarik tentunya.

Semoga bermanfaat dan terima kasih



THE LANGUAGE YOU USE

Copyright © infokesehattan.blogspot.com | Powered by Blogger

Protection by DMCA.com Protection Status Protected by Copyscape