8 Cara Menaklukkan Pria Idaman Anda

8 Cara menaklukkan pria idaman Anda8 Cara Menaklukkan Pria Idaman Anda - Hallo ladies, bagaimana kabar Anda sekarang? sehat... senang, karena barusan mendapatkan perhatian dari pria idaman Anda... Semoga hari yang indah beserta kalian semua. Amin

Cinta memang tidak bisa di prediksi, datangnya kadang tidak di sangka-sangka dan muncul secara tidak kita sadari.

Banyak wanita yang memimpikan pria idamannya, mereka memiliki kriteria yang bermacam-macam sesuai selera masing-masing, walau meski masih dalam angan-angannya dan tertawa sendiri saat membayangkan, hal itu sudah memberikan kebahagiaan walau belum tercapai secara riel.

Bagi yang sudah berhasil mendapatkan keasih idamannya tidak ada masalah dan selamat yah, saya turut bahagia. Namun masalahnya ada beberapa wanita yang kesulitan untuk memulai mengungkapkan rasa di hati yang mulai bergetar karena nafas cinta yang membara.

Ladies, berikut ini ada beberapa tips untuk mendapatkan perhatian dari pria idaman Anda, siapa tahu tips ini sukses Anda terapkan.

Berikut Ini 8 Cara Menaklukkan Pria Idaman Anda

Berilah Perhatian Tentang Favoritnya

Sebagai contoh, pria idaman Anda adalah pecinta sepak bola, maka Anda harus memberikan perhatian pada permainan sepak bola juga, usahakan Anda menyukainnya, apalagi dengan menyebut team favoritnya. Dengan demikian bukan hanya mendapatkan bahan pembicaraan namun hal ini juga akan menarik perhatian dia untuk berfikir bahwa kamu adalah pasangan yang cocok.

Tunjukkan Pada Dia Cinta Yang Kuat

Tunjukkan kepada pria idaman Anda bahwa Anda benar-benar mencintai sepenuh hati, dengan cara memberikan perhatian lebih seperti memberikan suport saat dia bermain di lapangan atau hal lain yang menunjukkan bahwa Anda sangat berarti di mata pria tersebut.

Tunjukan Kebolehanmu Dengan Kecerdasan Dan Ketangkasan

Bagi kebanyakan pria kecerdasan selalu menarik dan mendapat perhatian lebih. Anda bisa mencari semacam pub tebak-tebakan, kamu pelajari pertannyaanya sebelum kamu ikut serta. Ketika saatnya tiba, buat dia (pria idaman) terpesona dengan kecerdasan dan pengetahuanmu. Kamu jawab pertanyaan tersebut dengan benar dan tepat maka dia akan berfikir bahwa kamu adalah pasangan yang tepat.

Buat Dia Senang Dan Tertawa

Cobalah untuk belajar menirukan hal-hal yang lucu (seperti yang dia sukai), kamu bisa belajar dari banyak orang seperti di media televisi atau teman-teman kamu yang kamu anggap menarik. Tetap jadilah diri sendiri dengan tanpa menghilangkan kesukaan dia yang kamu idolakan. Sebuah lelucon akan menyegarkan suasana apalagi saat dekat dengan dia.

Bersikap Dingin

Pria memiliki berbagai macam karakter, jika pria idaman kamu seorang yang macho? apakah dia biasa mendapatkan banyak perhatian? jika iya, alih-alih bersaing dengan yang lain. Cobalah sikap yang sebaliknya, seolah-olah kamu tidak peduli dengan apa yang dia pikirkan, maka hal ini akan menarik perhatian dia dan berusaha untuk mengobrol dengan kamu, Nah, kesempatan untuk bercerita dan berbagi pengalaman.

Beri Kejutan Kebahagiaan

Jika kamu sudah berteman baik dengannya, penting untuk mengetahui tanggal kelahirannya, ini di maksudkan agar nanti jika suatu waktu tiba saatnya hari kelahirannya, kamu bisa memberikan kejutan kebahagiaan dan mengucapkan "Selamat Ulang Tahun." untuknya. Di jamin dia akan terpesona dengan apa yang kamu lakukan untuknya.

Beri Jamuan Saat Datang Kerumah

Jika si dia sudah bersedia datang ke rumah kamu, mungkin hanya sekedar kerkunjung atau hanya untuk mengembalikan buku yang di pinjam dari kamu, ini adalah saat yang tepat untuk memberikan jamuan atau hidangan makan bersama (tentunya kamu sudah mengetahui makanan apa yang dia sukai), hal ini akan membuka mata hati si dia bahwa kamu patut untuk di pertimbangkan. Lalu ajak bicara santai tentang hal-hal yang ringan dan menyenangkan.

Satu Lagi Untuk Di Ketahui Bahwa Kebanyakan Pria Menyukai Wanita Yang Memiliki Pendapat Berbeda

Kadang ada yang mengatakan bahwa pria menyukai wanita yang berpandangan sama, mungkin ada benarnya, namun sepengetahuan saya kebanyakan pria justru menyukai wanita yang memiliki pendapat yang berlawanan.

Bagi pria lawan jenis yang memiliki pendapat yang betentangan dengannya adalah yang terbaik baginya. Jadi cari tahu tentang prinsip dan pandangan dia lalu persiapkan argumen yang tepat untuk menyanggahnya nanti.

Itulah 8 cara mudah menaklukkan pria idaman Anda, jika ada pembaca yang ingin menambahkan bisa di tuangkan pada kolom komentar, agar bisa bermanfaat lebih banyak orang lain lagi.

Semoga bermanfaat dan terima kasih



Related Posts:

  • 7 Ciri Wanita Suka Selingkuh 7 Ciri Wanita Suka Selingkuh - Perselingkuhan bukan hanya terjadi karena ada kesempatan saja namun waktu juga sangat menentukan. Biasanya selingkuh banyak di lakukan oleh para laki-laki saja namun tidak menutup kemungkinan… Read More
  • 8 Cara Menaklukkan Pria Idaman Anda8 Cara Menaklukkan Pria Idaman Anda - Hallo ladies, bagaimana kabar Anda sekarang? sehat... senang, karena barusan mendapatkan perhatian dari pria idaman Anda... Semoga hari yang indah beserta kalian semua. Amin Cinta memang… Read More
  • 7 Contoh Kemesraan Rasulullah Terhadap Istrinya5 Contoh Kemesraan Rasulullah Terhadap Istrinya - Sungguh luar biasa, beliau adalah panutan semua umat manusia, gaya hidup yang di contohkan sangat menginspirasi bagi kita semua terutama bagi yang sudah berkeluarga. Rasulul… Read More
  • 7 Alasan Kenapa Kita Harus Sering Bercinta7 Alasan Kenapa Kita Harus Sering Bercinta - Bercinta merupakan simbol kodrati sebagai mahluk hidup ciptaan Tuhan, bagi kita manusia yang sudah dewasa dan mendapatkan hak untuk melakukannya dengan pasangan tercinta di ijinkan… Read More
  • Makanan Sehat Untuk Ibu Yang Sedang Hamil MudaMakanan Sehat Untuk Ibu Yang Sedang Hamil Muda - Saya ucapkan "Selamat atas kehamilan bunda". Pada awal kehamilan biasanya merupakan saat yang tidak menentu antara bahagia, khawatir dan takut, pada saat ini janin merasa sensi… Read More

THE LANGUAGE YOU USE

Copyright © 2025 infokesehattan.blogspot.com | Powered by Blogger

Protection by DMCA.com Protection Status Protected by Copyscape