5 Langkah Mudah Menjaga Kesehatan Mental

5 Langkah mudah menjaga kesehatan mental5 Langkah Mudah Menjaga Kesehatan Mental - Keseimbangan antara jiwa dan raga di perlukan untuk kestabilan emosional dalam menghadapi segala tantangan hidup.

Semua itu di perlukan agar kita mampu menjalankan hidup ini dengan baik, dan mampu menggali potensi diri serta mengembangkannya sehingga bermanfaat bagi sesama.

Menurut WHO kesehatan mental di definisikan dengan terwujudnya situasi yang bahagia dan sejahtera dalam diri seseorang.

Artinya seseorang tersebut mampu menekan segala tantangan hidup yang mendera dirinya dan mengubahnya dengan rasa bahagia dan sejahtera.

Dalam menjalani hidup ini kita sering merasakan hal-hal yang menyentuh naluri kita seperti rasa cemas, sedih, takut dan sejenisnya, rasa ini bisa hilang dengan sendirinya seiring dengan terpecahkannya permasalahan tersebut.

Setiap orang memiliki kemampuan berbeda-beda dalam menghadapi tantangan hidupnya, ada yang bisa bangkit lagi dari keterpurukan dan ada yang merasa terbebani dengan adanya permasalahan hidupnya dalam jangka waktu yang lama.

Kadang lingkungan juga mempengaruhi kesehatan mental kita tersebut, sehingga situasi mental dapat berubah-ubah. Untuk itulah di butuhkan keadaan mental yang kuat dan dinamis, agar tetap bisa bertahan walau dalam situasi yang berbeda-beda. Namun masalahnya bagaimana cara menjaga agar kita memiliki kesehatan mental yang baik dan kuat tersebut?

Berikut Ada 5 Langkah Mudah Yang Dapat Menjaga Kesehatan Mental

Jangan Terlalu Sensitif Dalam Menerima Berita

Belajarlah untuk tidak mudah tersingung terhadap apa saja yang di katakan seseorang, karena jika kita mudah tersinggung maka tubuh akan terlalu mudah stres dan gampang sakit. Rileks saja jangan terlalu serius dalam menanggapi setiap permasalahan atau perbincangan dalam berinteraksi dengan orang lain., kecuali dalam hal tertentu.

Mencoba Hal Baru

Saat terjadi kekosongan waktu atau Anda mulai merasa bosan dengan aktivitas yang itu-itu saja, maka Anda bisa mengisi waktu tersebut dengan mencoba segala sesuatu yang baru.

Seperti gaya rambut baru, atau pakaian model baru atau mencoba mengikuti kegiatan repling (Meluncur dengan menggunakan tali) atau aktivitas di luar rumah yang lain.

Belajar Mensukuri Apapun Yang Kita Miliki

Berusahalah untuk tetap bahagia dan mensukuri setiap rizqi yang di anugrahkan oleh Tuhan kepada kita. Lakukalah bersama-sama dengan orang-orang yang Anda cintai keluarga, saudara, teman atau pacar Anda. Dalam setiap event Anda harus be happy.

Ketahuilah bahwa setiap orang itu terlahir unik jadi pasti berbeda-beda antara manusia satu dengan yang lainnya. Dengan bersukur berarti kita telah menghargai diri kita sendiri.

Tutup Telinga Anda

Ketika ada komentar-komentar atau kalimat yang Anda rasa menyakitkan "Tutup teling Anda." kalau Anda masih belum bisa menerima kenyataan yang ada saat ini. Namun jika Anda sudah bisa menerima kenyataan "Terima kata-kata yang menyakitkan Anda namun setelah itu buang kembali ke tong sampah." Tentu saja kita tidak bisa membuang seperti membuang sampah begitu saja, namun kita bisa melakukan ini dengan merasakannya atau membayangkan saja. Jika Anda bisa ini maka Anda hebat.

Istirahat Cukup

Untuk mewujudkan kesehatan mental yang optimal tentu saja jiwa dan raga kita membutuhkan istirahat setelah melakukan aktivitas di siang hari. Istirahatlah jika sudah waktunya untuk beristirahat, Anda juga bisa melakukan hal-hal seperti mendengarkan musik instrumental atau dengan melakukan meditasi sederhana. Bermain dengan anak-anak juga bisa membuat pikiran lebih rileks dan bahagia. Hal ini akan membantu memulihkan kondisi kesehatn mental Anda.

Semoga bermanfaat dan terima kasih



Related Posts:

  • Puasa Bikin Sehat Jiwa Dan RagaPuasa Bikin Sehat Jiwa Dan Raga - Saat bulan Ramadhan tiba seluruh umat muslim di dunia memiliki kewajiban untuk menjalankan ibadah puasa yaitu menahan lapar, haus, nafsu, mengendalikan sikap dan sifat setiap harinya mulai te… Read More
  • 8 Cara Mudah Menjadi Cerdas 8 Cara Mudah Menjadi Cerdas - Kecerdasan adalah karunia dari Tuhan yang harus kita syukuri, karena dengan cerdas maka kita menjadi beda dari mahluk lain. Pada dasarnya setiap manusia adalah cerdas, tinggal manusianya saja … Read More
  • Air Mineral Yang Sehat Untuk Kesehatan Air Mineral Yang Sehat Untuk Kesehatan - Selamat malam sobat Sehat Jiwa dan Raga, kali ini saya akan tuliskan mengenai air yang bersih dan sehat untuk menunjang kesehatan kita. Kesehatan akan kelihatan sangat berharga se… Read More
  • Cara Menjadi Ibu Yang Baik Untuk Anak Laki laki Cara Menjadi Ibu Yang Baik Untuk Anak Laki-laki - Ada pepatah mengatakan bahwa " Ibu adalah sahabat sejati bagi anaknya, hanya ibulah yang tetap bersama kita dalam semua kondisi, Susah, senang, sedih, bahagia dan sebagainya."… Read More
  • Gejala Penyakit Jantung Gejala Penyakit Jantung - Sebenarnya gejala umum penyakit jantung adalah kurangnya kadar darah yang mengandung oksigen ke jantung sehingga fungsi jantung tidak maksimal. Penyakit jantung ini biasanya terjadi karena kebias… Read More

THE LANGUAGE YOU USE

Copyright © 2025 infokesehattan.blogspot.com | Powered by Blogger

Protection by DMCA.com Protection Status Protected by Copyscape